Information Gathering di Backtrack

Hari ini saya akan membahasa tentang Tools2 Backtrack, pertama dari Tools Information Gathering. Tools ini berada di Applications -> Backtrack -> Information Gathering BLUETOOTH HACKING 1. BTSCANNER fungsi btscanner adalah mengumpulkan informasi2 dari perangkat bluetooth yang didapatkan.
Beberapa shortcut yang dipakai di btscanner : - i : mencari perangkat - enter : info tambahan dari perangkat - A : batalkan pencarian - Q : keluar program

2. BLUEDIVING bluediving digunakan untuk melakukan peretasan / hacking pada perangkat bluetooth yang terdeteksi. dapat diterapkan pada mobile,smartphones & laptop. Tampilan Awal Bluediving :
Untuk Memilih mode peretasan ketik 'e'
 
Di menu ini pilih angka '1' untuk mencari perangkat bluetooth yang aktif, jika sudah langsung pilih mode hacking yang akan dilakukan.

DNS HACKING 1. DNSDICT6 dnsdict6 mempunyai fungsi untuk menghitung domain entri IPv6 DNS. tool ini akan mencari record DNS untuk domain yang dipilih. Cara Penggunaannya : dnsdict6 nama_domain Contoh : dnsdict6 arrivalds.blogspot.com

 
2. DNSENUM
Fungsi dnsenum adalah mendapatkan informasi sebanyak mungkin tentang sebuah domain.
penggunaan perintahnya :
root@bt: cd /pentest/enumeration/dns/dnsenum
root@bt:/pentest/enumeration/dns/dnsenum# ./dnsenum.pl arrivalds.blogspot.com
Untuk Mode hard scanningnya :
root@bt:/pentest/enumeration/dns/dnsenum# ./dnsenum.pl --enum arrivalds.blogspot.com
Untuk Power Scan : root@bt:/pentest/enumeration/dns/dnsenum# ./dnsenum.pl --enum -f -r arrivalds.blogspot.com

3. DNSMAP dnsmap dirilis sekitar tahun 2006. dnsmap ditujukan untuk pengujian keamanan. Lokasi dnsmap pada backtrack 5 di : Applications -> Backtrack -> Information Gathering -> Network Analysis -> DNS Analysis -> dnsmap selama tahap enumerasi, konsultan keamanan harus mencari tahu IP perusahaan, netblock, nama domain, dsb dnsmap tidak hanya dapat mencari tahu info sebuah domain, tapi juga sebuah subdomain dibawahnya. Perintah dnsmap : ./dnsmap arrivalds.blogspot.com Gambar, percobaan dnsmap pada domain blog saya :

4. DNSWALK
dnswalk gunanya untuk melakukan transfer zona untuk domain tertentu , kemudian mengecek basis data untuk memeriksa konsistensi internal dengan berbagai metode. dnswalk membutuhkan Perl dan paket NET::DNS bisa didownload di www.perl.com/perl .
Lokasi dnswalk pada backtrack 5 di : Applications -> Backtrack -> Information Gathering -> Network Analysis -> DNS Analysis -> dnswalk  
untuk mengetahui parameter2 dnswalk dapat menggunakan perintah : ./dnswalk -help
untuk penggunaan dnswalk, dapat menggunakan perintah :
./dnswalk arrivalds.blogspot.com.
mungkin akan muncul tulisan failed dan REFUSED dari server. ini disebabkan transfer zona dinonaktifkan.
SS :
  Sumber : Buku Network Hacking

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pilih Native atau Hybrid?